Dishub KLU Akan Pasang 60 Titik PJU di Sepanjang Jalur Dua Tanjung

Dishub KLU Akan Pasang 60 Titik PJU di Sepanjang Jalur Dua Tanjung

Dinas Perhubungan Kabupaten Lombok Utara (KLU) segera merealisasikan pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) di jalur dua yang baru dibangun di Kota Tanjung. Pemasangan PJU ini direncanakan meliputi 60 titik sepanjang 1,7 km dari jembatan Sokong hingga pengkolan Tanak Song.

Kabid Prasarana dan Keselamatan Laut (Prasmat) pada Dishub KLU, Sazli Rais, menjelaskan bahwa desain PJU ini menampilkan ciri khas Kabupaten Lombok Utara, dengan bagian tengah tiang PJU berbentuk Masjid Adat Bayan dan dilengkapi tiga unit lampu di bawahnya. "Pemasangan PJU ini diharapkan tidak hanya memberikan penerangan, tetapi juga menambah estetika Kota Tanjung," ujar Sazli pada Selasa (20/8).

PJU yang akan dipasang ini menggunakan arus listrik dengan pembagian zona sebagai berikut:

Zona 1: Terdiri dari 6 tiang dan 12 unit lampu, dengan kebutuhan listrik sebesar 3,1 KVA.
Zona 2: Terdiri dari 19 tiang dan 38 unit lampu, dengan kebutuhan listrik sebesar 3,5 KVA.
Zona 3: Terdiri dari 18 tiang dan 36 unit lampu, dengan kebutuhan listrik sebesar 3,5 KVA.
Zona 4: Terdiri dari 17 tiang dan 35 unit lampu, dengan kebutuhan listrik sebesar 3,5 KVA.
Pengerjaan pemasangan PJU ini direncanakan dimulai pada bulan Agustus atau paling lambat September, tergantung hasil lelang yang sedang ditunggu. "Kita sedang menunggu hasil lelang. Infonya kemarin ada sanggahan, jadi kita tunggu kelanjutannya," jelas Sazli.

Berdasarkan penelusuran di LPSE KLU, paket pembangunan PJU ini sudah selesai ditender, dengan pemenang tender adalah CV Duta Inti Perdana dari Sekarbela, Kota Mataram. Penawaran yang diajukan sebesar Rp 1.726.697.059,78 dari pagu anggaran Rp 1.744.452.350,00.

Masyarakat Tanjung menyambut positif rencana pemasangan PJU ini. Salah seorang warga, Teno Haical, mengungkapkan harapannya agar PJU segera terealisasi. "Saat malam hari, jalan raya Kota Tanjung gelap gulita, ini membahayakan pengguna jalan. Kita berharap pemasangan PJU bisa segera dilakukan, agar Kota Tanjung terlihat lebih indah dan aman di malam hari," ungkapnya.

Pemasangan PJU ini diharapkan dapat meningkatkan keselamatan pengguna jalan serta mempercantik wajah Kota Tanjung pada malam hari, menjadikannya lebih nyaman bagi warga dan pengunjung.


Olahraga

 Atlet KLU  Harumkan Nama NTB di PON XXI Aceh-Sumut 2024

Atlet KLU Harumkan Nama NTB di PON XXI Aceh-Sumut 2024

TANJUNG—Enam atlet berbakat asal Kabupaten Lombok Utara (KLU) telah terpilih untuk mewakili Nusa Tenggara Barat (NTB) pada ajang Pekan Olahraga

Advertisement